Bahan Biang :
- 50 gr terigu
- 1 sdt ragi (aku 6 gr ragi instan/fermifan)
- 50 cc air
- Aduk semua, diamkan 20 menit.
- 100 gr Tepung terigu
- 100 gr tepung beras
- 600 cc santan (aku 180 ml kara + 300 cc air)
- garam
- 2 butir telur (aku cuma pake 1)
- pewarna bila suka
Kuah Kinca:
Santan, gula merah, garam direbus jadi satu sampai mendidih.
Cara membuat :
- aduk terigu dan tepung beras, campur dengan biang
- masukkan santan sedikit demi sedikit, beri garam, remas dengan tangan sambil ditepuk-tepuk.
- Masukkan telur yang sudah dikocok lepas, aduk rata.
- Bila masih banyak yang menggerindil dapat disaring.
- Beri pewarna. Panaskan cetakan, tuang dan masak sampai matang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar